Menu

Resep Soupe A L'oignon, Menu Sarapan Khas Perancis yang Lezat

14 Juni 2022 07:30 WIB
Resep Soupe A L'oignon, Menu Sarapan Khas Perancis yang Lezat

Soupe à l'oignon (Freepik/natashabreen)

HerStory, Bekasi —

Beauty, kamu mau coba menyantap sarapan khas Perancis? Jika kamu tertarik, kamu bisa mencoba membuat soupe a l’oignon.

Sopue a l’oignon adalah sajian berupa sup hangat yang terbuat dari kuah sapi bertekstur kental dengan tambahan potongan bawang putih yang gak boleh dilewatkan. Sup ini memang paling nikmat disantap selagi hangat.

Nah, biar gak penasaran, berikut resepnya seperti yang dikutip dari laman bloglemonku.

Bahan:

  • bawang bombay, iris berbentuk cincin
  • 1 siung bawang putih, cincang halus
  • 500 ml kaldu
  • 1 sdm (30 g) mentega
  • 1 sdm (15 g) tepung
  • garam secukupnya
  • lada secukupnya

Bahan crouton (mini sandwich crouton) :

  • 2 lembar roti tawar
  • 1 butir telur, kocok asal lepas
  • 2 lembar daging asap
  • 2 lembar keju kraft singles
  • 1 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 sendok makan mentega

Cara membuat mini sandwich crouton:

  1. Campur bawang putih cincang dan mentega, oleskan ke setiap lembar roti tawar.
  2. Lapisi setiap roti tawar dengan daging asap dan selembar keju, lalu potong-potong berbentuk dadu 1 x 1 cm.
  3. Celupkan setiap potongan roti ke dalam kocokan telur, lalu tata di loyang datar yang telah dilapisi kertas roti dan diolesi sedikit mentega (supaya roti tidak lengket).
  4. Panggang roti dengan panas sedang selama 10-20 menit dengan pintu oven sedikit dibuka (1/2 cm) untuk melepaskan udara panas keluar sehingga roti menjadi kering.

Cara membuat sup:

  1. Panaskan wajan, lelehkan mentega, masukkan tepung dan tumis sampai larut. Masukkan bawang putih, tumis sampai harum
  2. Masukkan bawang bombay iris, tumis dengan api kecil sampai lunak dan mengeluarkan sari/karamel
  3. Tambahkan sebagian kaldu, aduk-aduk sampai meresap, ulangi menuang kaldu dalam beberapa tahap sampai semuanya masak
  4. Teruskan memasak hingga cairan kaldu tinggal setengahnya. Tuang sup ke dalam mangkuk saji,
  5. Soupe A L’oignon Spesial Lezat siap di hidangkan dengan pelengkap crouton panggang.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Cherryn Lagustya