Petugas Bandara di Jepang Berikan Pesan Manis Kepada Para Penumpang

Para pekerja di industri jasa di Jepang memang terkenal dengan keramahtamahannya.

Vania Rossa Suara.Com
Rabu, 21 Juli 2021 | 06:59 WIB
Petugas Bandara di Jepang Berikan Pesan Manis Kepada Para Penumpang
Ilustrasi bandara. (Shutterstock)

Suara.com - Mereka yang pernah berkunjung ke Jepang, pasti menyadari bahwa para pekerja di industri jasa di Jepang terkenal dengan keramahtamahannya. Tak hanya kepada wisatawan, tetapi juga kepada warga lokal. Mereka terbiasa bekerja lebih keras untuk mengakomodasi pelanggan dengan kenyamanan dan keramahan. Salah satunya adalah petugas bandara yang satu ini.

Dilansir dari Grapee, seorang pengguna Twitter Jepang @Chorouzu1017 baru-baru ini membagikan contoh keramahan yang membuat banyak orang terkejut. Seorang petugas bandara di Jepang melakukan tindakan yang manis dan menyentuh.

Saat pesawat mereka berada di landasan pacu Bandara Amami di Pulau Amami Oshima menunggu untuk berangkat, dari bandara, warganet Jepang ini melihat ke luar jendela dan memperhatikan bahwa seorang pekerja tengah menyemprotkan pesan terima kasih yang artistik di landasan pacu kepada mereka yang telah mengunjungi pulau itu.

Petugas Bandara di Jepang Berikan Pesan Manis Kepada Para Penumpang. (Twitter)
Petugas Bandara di Jepang Berikan Pesan Manis Kepada Para Penumpang. (Twitter)

Sang petugas menggambar beberapa bunga dan menulis "Arigasama Ryota", cara regional untuk mengatakan "Arigatou Gozaimasu" atau "Terima kasih banyak" di Amami Oshima.

Baca Juga: 5 Wakil Kapten Divisi Touman di Anime Tokyo Revengers

Video itu menerima banyak komentar dari mereka yang tersentuh dengan pesan manis tersebut. Terlebih di tengah pandemi seperti saat ini, di mana industri pariwisata tengah terpuruk.

Dapatkan update breaking news dan berita pilihan kami dengan mengikuti Suara.com WhatsApp Channel di ponsel kamu

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

LIFESTYLE

TERKINI